Manusia mendengarkan suara dengan telinganya. Dalam telinga getaran suara diubah menjadi perasaan terhadap suara, yang di otak akan menimbulkan efek suara subyektif. Secara anatomi, telinga manusia terdiri dari 3 bagian, telinga luar, telinga tengah dan telinga dalam. Telinga luar berfungsi untuk menangkap suara, yang kemudian dilalukan ke telinga tengah dan terakhir ke telinga dalam, yang sesungguhnya sebagai organ pendengaran. Telinga luar yang terdiri dari daun telinga, karena bentuknya sangat baik untuk mengetahui arah dari mana suara datang. Pada telinga tengah yang berupa tabung, karena dimensinya, menyebabkan penerimaan yang baik pada frekuensi 3.000Hz. Pada telinga tengah ini mengubah tekanan udara menjadi gerakan mekanis. “Mekanik “ terdiri dari “Palu, landasan, sanggurdi.dengan hubungan yang elastis bagian ini mengakibatkan ketidak linieran dari perasaan bunyi yang didengar, maksudnya : Frekuensi tertentu dilakukan lebih baik dari yang lain. Pada tekanan bunyi yang besar timbul cacat. Telinga tengah yang dimulai gendang telinga, Getaran mekanis diubah menjadi pulsa listrik, yang mana oleh urat syaraf dialirkan ke otak. Pulsa listrik ini mengakibatkan penekanan subyektif kuat suara dari bunyi. Dengan melalui sekitar 24.000 saraf yang satu sama lain terisolasi, menghubungkan pulsa listrik yang didapat ke otak. Maka telinga manusia dapat membedakan sekitar 3.000 tingkatan nada, jika dibandingkan dengan piano hanya memiliki 84 nada dan orgen memiliki 108 nada.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar